![]() |
Foto : Jembatan penghubung antar desa di Kecamatan Loloda Kepulauan, yang patah akibat tanah longsor (Istimewa). |
KIRITIKPOST.ID, HALUT - Salah satu jembatan penghubung antara Desa Salube dan Desa Cera, di Kecamatan Loloda Kepulauan, Kabupaten Halmahera Utara (HALUT), ambruk akibat tanah longsor, pada hari Selasa (5/9), sekitar pukul 13.00 waktu setempat.
Berdasarkan informasi yang diterima awak media dari warga sekitar, ambruknya jembatan penghubung tersebut terjadi diduga akibat dari curah hujan yang cukup lebat mengguyur kawasan tersebut dalam beberapa hari terakhir, sehingga menyebabkan tanah di sekitar jembatan itu pun ikut longsor.
Kejadian itu pun sontak mendapat perhatian warga sekitar, yang dengan sigap berbondong-bondong membuat jembatan darurat dengan potongan batang kelapa, demi memperbaiki jalur transportasi di kawasan tersebut.
Untuk diketahui, untungnya tidak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut, dan sampai sejauh ini jalur transportasi darat pun terbilang cukup terkendala, akibat dari peristiwa ambruknya jembatan penghubung itu. (Red).