Hadiri Syukuran Putusan MA, Ini Sambutan Bupati Halbar.

Editor: KritikPost.id

Oleh : Pnt. James Uang, M.M. 



BAPAK ibu sudara-sudari ada delapan kabupaten dan kota menjadi keterwakilan hajatan syukuran Putusan Mahkama Agung Republik Indonesia di hari ini. Karena itu saya sebagai bupati Halmahera Barat mewakili Forkompinda di seluruh Kabupaten dan Kota, menyampaikan bahwa kita telah menang (GMIH jalan Kemakmuran).

Dengan segala upaya yang dilakukan untuk Permohonan Peninjauan Kembali (PK) terkait merek atau logo GMIH. Tentu semua ini tidaklah mudah, tapi semuanya telah terlewati dan kita adalah pemenangnya. Syukur atas kemurahan Tuhan, permohonan itu telah diterima oleh Makhama Agung (MA). 

Karena itu, melalui kesempatan ini, saya sebagai Bupati Halmahera Barat, juga sebagai anak kandung gereja, saya mengharapkan apapun kepentingan kita untuk menyambut tahun politik 2024, gunakanlah politik yang baik untuk membangun peradaban demokrasi kita, sesuai dengan nilai-nilai kekristenan yang mengasihi kepada sesama manusia. 

Termasuk institusi kita Gereja Masehi injili di Halmahera ini. Jangan lagi karena kepentingan kita, gereja terkotak-kotak. Gereja terpecah. Kita bisa berbedah, tetapi gereja tetap menjadi wadah kita bersama untuk merawat demokrasi yang berkeadaban sesuai dengan ajaran-ajaran kita. ("").

Share:
Komentar

Berita Terkini

 
Copyright © 2021 KritikPost.id | Powered By PT. CORONGTIMUR MEDIA GRUP - All Right Reserved.